Adakah
yang tau persis batas-batas Desa Anrang? Ada yang mengenal potensi dan sumber
daya alam Desa Anrang? Atau adakah yang pernah menjelajah batas Desa Anrang? Atau
adakah yang pernah olahraga susur sungai di batas Desa Anrang? Siapa yang
pernah melakukan itu? Sejauh yang kami ketahui tidak banyak masyarakat yang
mengetahui batas-batas Desa Anrang, hanya sedikit yang mengenal potensi dan
sumber daya alam Desa Anrang. Belum pernah ada yang melakukan jelajah batas
desa dan susur sungai di Desa Anrang. Oleh karena itu, kami atas nama Pemuda
Desa Anrang yang tergabung dalam Karang Taruna Bina Bangsa ingin mengenal lebih
dekat Desa Anrang dalam bentuk penelitian sekaligus olahraga outdoor dalam
berbagai bentuk kegiatan.
Nama
kegiatannya adalah jelajah batas dan susur sungai. Muatan kegiatannya antara lain
melakukan penelitian dalam bentuk observasi dan dokumentasi. Adapun output dari
kegiatan ini antara lain:
1. Melahirkan
data tentang Potensi dan Sumber Daya Alam Desa Anrang
2. Membuat
film dokumenter tentang potensi wisata dan potensi alam lainnya di Desa Anrang
3. Publikasi
Foto pilihan tentang desa Anrang, dan
4. Menerbitkan
Buku
Poin-poin
dari output diatas yang akan menjawab dan memberi gambaran tentang 10 Desa dari
3 kecamatan di Kabupaten Bulukumba yang berbatasan dengan Desa Anrang. Juga melalui
kegiatan ini yang akan mengkaji dan mensosialisasikan potensi Desa Anrang.
Sebagaimana
Bentuk kegiatan ini, yang terdiri dari olahraga outbond dan penelitian yang
pertama kali dilakukan maka kegiatan ini akan memberikan data pertama tentang
kesan perjalanan dan hasil penelitian yang akan diterbitkan dalam 3 hal antara
lain: film, foto dan buku.
Semoga
rencana kegiatan ini berjalan dengan baik dan sesuari dengan harapan. Amin yarabbal
alamin
0 Komentar